Setelah pada tahun 2023 alami perlambatan pertumbuhan akibat banjirnya produk-produk impor asal Tiongkok, industri tekstil dan garmen di Indonesia pada tahun ini diperkirakan akan mengalami pertumbuhan yang pesat dan menjanjikan prospek bisnis yang cerah.
Dengan populasi yang besar dan meningkatnya kesadaran fesyen, peluang mendapatkan cuan besar pada industri tekstil dan garmen bisa saja terjadi, terutama menjelang Lebaran yang tampaknya banyak menawarkan promo-promo menarik.
Selain itu, bisnis tekstil dan garmen yang berfokus pada platform online dapat meraih cuan besar dengan menjangkau konsumen yang lebih luas. Terlebih, perkembangan teknologi dan penetrasi internet yang semakin tinggi terus memperkuat tren e-commerce di Indonesia.
Kondisi tersebut juga tergambar dari Indeks Kepercayaan Industri (IKI) yang dikeluarkan Kementerian Perindustrian, yang mencapai 51,32 poin pada Desember 2023. Bisnis tekstil dan garmen yang mengedepankan produk ramah lingkungan pada tahun ini diperkirakan juga dapat menarik perhatian konsumen dan mendapatkan cuan besar di pasar, karena sadar akan isu-isu lingkungan, khususnya konsumen modern.
Founder Aneka Sandang Textile, Daniel Robertus Setiawan, mengungkapkan bahwa industri tekstil dan garmen pada tahun ini diperkirakan akan jauh lebih baik dari tahun 2023. Sebab, ada faktor Lebaran dan politik khususnya Pemilu yang diharapkan selesai pada tahun ini.
Menurutnya, semakin cepat pergantian kepemimpinan negara lewat Pemilu tahun ini akan membuat pasar lebih cepat bergerak. Sehingga, daya beli yang sempat tertahan kembali pulih karena menunggu kepastian kestabilan politik.
“Januari ini omzet (Aneka Sandang Textile) lebih tinggi dibandingkan Juni 2023. Lebaran 2024 diperkirakan bagus, terlihat di penjualan bulan Januari. Biasanya kalau kain waktu minus 3 bulan Lebaran permintaan tinggi,” ungkap Daniel.
Sedangkan, Founder Mellastore Hijab, Hirza Ahmadi Rangkuti dan Mella mengatakan permintaan di bisnis fesyen, khususnya hijab di tahun 2024 masih memiliki peluang menarik kendati tidak sebagus di tahun 2022. Menurut Hirza, faktor tahun politik masih akan menjadi faktor terbesar penghambat pertumbuhan.
“Faktor Lebaran permintaannya masih ada dan masih cukup bagus, tapi tak sebagus 2022 dimana orang baru boleh pulang kampung setelah pandemi selama dua tahun dan kondisi itu membuat orang beli baju cukup banyak,” jelas Hirza.
Beda halnya dengan Founder Arkananta Garmen Indo, Andre Ricardo Herianto yang menyatakan bahwa bisnis tekstil dan garmen yang ditekuninya justru sangat tidak terpengaruh oleh ingar bingar perpolitikan di tahun pemilu 2024.
Andre pun berharap, pada tahun ini kondisi industri tekstil dan garmen akan semakin membaik. “Kondisi politik enggak ada pengaruhnya, kita ngaruhnya cuma Lebaran,” tegas Andre.
LayananBCA Solitaire & Prioritas
Sama halnya dengan bisnis lainnya, transaksi keuangan di bisnis tekstil dan garmen diperlukan peran perbankan agar lebih mudah, cepat, dan efisien. Untuk itu, BCA berusaha memberikan layanan perbankan yang efektif dan efisien sesuai dengan kebutuhan.
Andre mengatakan selama menjadi nasabah BCA Prioritas dirinya sangat banyak dibantu dalam setiap layanannya. Bahkan, yang terakhir dirinya mendapatkan pinjaman cukup besar untuk modal kerja khususnya menjelang masa Lebaran.
“Saya ambil plafon pinjaman modal kerja terutama di Lebaran dan akhirnya difasilitasi BCA Prioritas. Buat kami masa Lebaran itu satu-satunya periode yang secara penjualan beda jauh dengan bulan lain, sehingga butuh modal lebih besar cuma untuk persiapan satu bulan tersebut,” ungkapnya.
Sedangkan, Daniel mengaku mendapatkan kemudahan saat bergabung dengan BCA Prioritas. Dimana memudahkannya untuk melakukan transfer antar rekening tanpa harus setor muka ke cabang BCA terdekat.
“Jadi sejak bergabung menjadi BCA Prioritas, saya sangat terbantu dalam hal bertransaksi. Pelayanan BCA menurut saya lebih cepat dan profesional. Salah satu kemudahan yang saya alami, saya juga bisa mendapatkan kemudahan dalam melakukan banyak setoran tunai secara bersamaan dengan nominal yang berbeda-beda,” ujarnya.