Ketentuan
Berikut ini adalah ketentuan dalam mengakses Situs BCA Solitaire & Prioritas (https://prioritas.bca.co.id).
  • Situs BCA Solitaire & Prioritas adalah situs yang hanya dapat diakses oleh anggota Situs BCA Solitaire & Prioritas (“Member”). Setiap nasabah BCA Solitaire & Prioritas (“Nasabah”) berhak untuk menjadi Member. Agar Nasabah dapat mengakses Situs BCA Solitaire & Prioritas secara penuh dan mendapatkan manfaat dari Situs BCA Solitaire & Prioritas, maka Nasabah wajib mendaftarkan diri terlebih dahulu sebagai Member.
  • Untuk menjadi Member, Nasabah harus melakukan proses registrasi melalui fitur Sign Up pada Situs BCA Solitaire & Prioritas dan melakukan aktivasi User ID. Nasabah hanya berhak untuk mempunyai satu User ID pada Situs BCA Solitaire & Prioritas.
  • Setiap Member memiliki hak untuk mengubah data diri yang dimasukkan saat pendaftaran, kecuali User ID, nama Nasabah, dan keterangan status nasabah di BCA (segmen Nasabah).
  • Jika Member lupa kata sandi (password) untuk masuk ke dalam Situs BCA Solitaire & Prioritas, untuk melakukan reset kata sandi (password) Member dapat menggunakan fitur “Forgot Password” pada halaman login dan mengikuti semua prosedur yang dicantumkan dalam Situs BCA Solitaire & Prioritas. Member wajib merahasiakan dan bertanggung jawab sepenuhnya atas keamanan kata sandi (password) User ID.
  • Atas pertimbangan tertentu BCA setiap saat berhak menghapus atau membekukan akses Member ke fitur Situs BCA Solitaire & Prioritas.

  • Majalah BCA Prioritas Online disajikan secara gratis kepada Member. Member dapat melihat koleksi Majalah BCA Prioritas Online sampai 8 (delapan) edisi ke belakang.
  • Pada Situs BCA Solitaire & Prioritas tersedia fitur “Find Us” yang akan menyediakan koneksi ke fitur Google Maps yang disediakan oleh Google. Segala syarat dan ketentuan serta kebijakan privasi terkait Google Maps mengacu pada ketentuan yang ditetapkan oleh Google. Detail syarat dan ketentuan dan kebijakan privasi Google Maps dapat dilihat di https://developers.google.com/maps/terms?hl=en dan http://www.google.com/policies/privacy/.
  • BCA tidak bertanggung jawab jika terjadi kesalahan program pada Google yang mengakibatkan tampilan fitur “Find Us” tidak muncul, tidak dapat dilihat oleh pengunjung fitur atau tidak akurat.
  • Dengan menggunakan Situs BCA Solitaire & Prioritas, Nasabah setuju untuk tunduk dan terikat pada Ketentuan Situs BCA Solitaire & Prioritas. BCA setiap saat berhak untuk mengubah, melengkapi, atau Ketentuan Situs BCA Solitaire & Prioritas ini yang akan diberitahukan oleh BCA kepada Nasabah dalam bentuk dan melalui sarana apapun.

BUSINESS COMMUNITY

Business Community merupakan salah satu menu di situs BCA Solitaire & Prioritas yang merupakan wadah komunitas BCA Solitaire & Prioritas untuk menciptakan interkoneksi antar nasabah dan tercipta peluang-peluang usaha yang bisa dijalankan bersama. Menu ini berisi daftar bisnis para anggota Business Community yang dilengkapi fasilitas untuk mencari, mengubah, dan atau menambahkan detail bisnis beserta detail produk yang dihasilkan.

Cara dan Syarat Menjadi Anggota

  • Terdaftar sebagai nasabah BCA Solitaire / Prioritas
  • Memiliki ID dan Password untuk login di situs BCA Solitaire & Prioritas :https://prioritas.bca.co.id/

MEKANISME REGISTRASI

Calon anggota Business Community yang belum memiliki akun di situs BCA Solitaire & Prioritas, silakan registrasi di https://prioritas.bca.co.id/ dengan cara sebagai berikut:

  • Masuk halaman login dan klik tool box “Daftar” di sebelah kanan.
  • Semua kolom tersebut wajib diisi dengan data yang valid sesuai dengan data Prioritas Anda.

  • Jika semua kolom sudah diisi, klik tool box “Kirim”.

  • Data yang masuk ke situs BCA Solitaire & Prioritas akan diperiksa validitasnya terlebih dahulu oleh BCA. BCA akan mengirimkan status Sign Up ke email yang telah anda daftarkan sebelumnya.

FASILITAS-FASILITAS

Anggota Business Community akan mendapat fasilitas khusus :

  • Akses ke daftar bisnis anggota Business Community.
  • Akses ke halaman profil pribadi anda, dengan materi dan konfigurasi diatur sesuai kebutuhan anda. Profil pribadi anda dapat dibaca oleh anggota Business Community.
  • Melakukan komunikasi pribadi dan tertutup melalui Pesan Pribadi dengan anggota Business Community lainnya.
  • Menampilkan profil bisnis, produk,dan layanan bisnis apa yang ditawarkan dalam Business Community, sehingga mudah dicari anggota Business Community lainnya.

ATURAN DAN LARANGAN

  1. Agar postingan Profil Bisnis anda dapat disetujui oleh admin, mohon untuk memperhatikan beberapa hal berikut:
    • Menggunakan foto profil dengan kualitas gambar yang jelas serta relevan dengan profil bisnis;
    • Menampilkan alamat bisnis yang jelas serta nomor handphone yang aktif dan dapat dihubungi;
    • Isi detail profil bisnis.
  2. Dalam mem-posting Profil Bisnis, anda dilarang untuk:
    • Menggunakan foto, gambar, tulisan dan materi lainnya yang:
      • Memuat unsur Suku, Agama, Ras dan Antar Golongan (SARA;)
      • Memuat unsur pornografi dan pornoaksi;
      • Menghina, menyindir atau mengolok-olok, bernada negatif, menyudutkan, sarkastis, memprovokasi, mengintimidasi dan dapat menimbulkan keresahan.
    • Mempromosikan bisnis/produk:
      • Yang bertentangan dengan hukum;
      • Jual-beli barang-barang pribadi, seperti rumah, mobil, pakaian dll;
      • Multi-level marketing;
      • Jasa keuangan.
  3. BCA sebagai moderator berhak untuk:
    • Menolak atau menunda publikasi profil bisnis apabila terdapat ketidaksesuaian dengan ketentuan butir i dan ii di atas
    • Melakukan screening terhadap semua tulisan, foto, gambar dan materi lainnya yang di-upload.
  4. Anda dengan ini menjamin bahwa tulisan, gambar, foto dan atau materi lainnya yang anda upload tidak melanggar hak kekayaan intelektual pihak lain.Sehubungan dengan tulisan, gambar, foto dan atau materi lainnya yang anda upload, anda dengan ini membebaskan BCA dari segala gugatan dan atau tuntutan dari pihak manapun.