Setiap tanggal 14 Februari, seluruh dunia tiba-tiba menjadi lautan kasih sayang dengan bunga, coklat, dan pertukaran surat cinta di antara pasangan. Tetapi, di balik kemeriahan ini, Valentine memiliki sejarah yang penuh dengan mitos dan tradisi, sehingga lebih dari perayaan romantis.
Bagi pasangan yang ingin menciptakan kenangan tidak terlupakan, memilih kota yang tepat untuk merayakan Valentine memberikan pengalaman berkesan. Bahkan, beberapa destinasi wisata di dunia banyak menawarkan suasana romantis yang sempurna dan bisa menjadi pilihan bersama pasangan.
Dampak Hari Valentine ke Ekonomi
Dengan banyaknya penawaran destinasi romantis dunia, Valentine bukan hanya perayaan, melainkan menciptakan peluang baru bagi ekonomi. Data National Retail Federation and Prosper Insights & Analytics yang dikutip Arabian Business, menyebutkan pada tahun 2024 belanja perayaan Valentine mencapai USD 25,8 miliar.
Dari total pengeluaran belanja tersebut, pasangan yang merayakan mengeluarkan dana hingga mencapai USD 14,2 miliar, sehingga rata-rata belanja mencapai USD 101,84 per orang. Besarnya belanja tersebut, didorong promo khusus yang diberikan industri hotel dan restoran, meskipun harga yang ditawarkan tinggi.
Kota Paling Cocok Rayakan Valentine
Mengutip TimeOut.com, sejumlah pasangan dunia menjelang 14 Februari selalu menantikan sejumlah tawaran menarik untuk merayakan Valentine. Berikut beberapa kota terbaik yang bisa dilirik untuk merayakan kasih sayang di Hari Valentine:
1. Napa, Amerika Serikat
Kota ini cocok bagi Anda dan pasangan pecinta wine. Kota ini adalah penghasil wine terbaik di dunia dengan lebih dari 450 kilang wine dan memiliki restoran serta resort mewah. Napa Valley menjadi tempat paling romantis di AS, karena pada 14 Februari pasangan yang merayakan Valentine bisa merasakan romantisnya tur kebun anggur, dansa khusus pasangan, dan kamar resort mewah untuk menikmati suguhan istimewa.
2. Finlandia
Kota ini cocok untuk merayakan Valentine dengan sahabat karib. Sebab, hari kasih sayang bisa saja menjadi masa yang sulit bagi para lajang, tetapi tetap membutuhkan cinta. Di Finlandia pada 14 Februari merayakan Ystävänpäivä yang berarti ‘Hari Sahabat’. Pada hari tersebut, Anda akan berbagi makanan, hadiah dan tanda kasih sayang. Anda yang ingin merasakan, datanglah ke Helsinki, Finlandia.
3. Florence, Italia
Kota dengan arsitektur hebat, gereja yang menawan, dan banyak karya seni, menjadikan Florence sangat romantis untuk liburan. Pasangan yang sedang memadu kasih dapat merayakan Valentine di kota ini dengan menjelajahi kebun raya Florence, menghindari hawa dingin di galeri Uffizi, menyaksikan matahari terbenam di Piazzale Michelangelo dan makan malam romantis dengan cahaya lilin di Sungai Arno.
4. Goa, India
Kota ini cocok untuk pasangan yang ingin merayakan Valentine di pantai. Selain itu, kota ini juga menawarkan wisata hiking yang memberikan pengalaman indah seumur hidup. Goa juga sering disebut ibu kota pesta di India karena memiliki klub yang ramai sepanjang Valentine.
5. Madeira, Portugal
Bagi Anda yang ingin pemandangan mewah luar biasa untuk ditampilkan di Instagram, kota ini cocok disinggahi. Pulau kecil di Portugal ini memiliki bandara yang dinamai sesuai nama legenda sepak bola Portugal, Cristiano Ronaldo. Di kota ini, pasangan yang merayakan Valentine dapat menikmati pemandangan pegunungan, kolam vulkanik dan pantai indah dengan iklim hangat.
Nasabah BCA Solitaire dan Prioritas, mari rayakan hari Valentine dengan pasangan tercinta pada tanggal 14 Februari ke sejumlah destinasi wisata pilihan. Anda dapat memanfaatkan privilege partner BCA bidang travel.
Informasi lengkap cek tautan di bawah ini:
https://prioritas.bca.co.id/en/Privilege/Partner-Privilege/Travel-Privileges