Sunway Medical Centre, Sunway City Kuala Lumpur

Dinobatkan sebagai "Stand-Out Jury Award for Best Hospital of the Year in Asia-Pacific 2021" dan "Medical Tourism Hospital of the Year in Asia-Pacific" selama tiga tahun berturut-turut dalam APAC Healthcare & Medical Tourism Awards 2018 – 2020, Sunway Medical Centre (SunMed) adalah rumah sakit perawatan tersier terbesar di Malaysia yang berlokasi strategis di kota mandiri yang berkembang pesat, Sunway City.

Meraih gelar "International Hospital of the Year" oleh IMTJ berturut-turut pada tahun 2016 dan 2017, SunMed melayani hampir setengah juta pasien setiap tahun dan lebih dari 40.000 kunjungan pasien internasional dari 170 negara. Berdiri sejak November 1999, Sunway Medical Centre menjadi rumah sakit pertama di Asia Tenggara yang mendapatkan akreditasi dari Australian Council on Healthcare Standards (ACHS). Dengan 29 pusat keunggulan, 616 tempat tidur, lebih dari 60 spesialisasi, dan lebih dari 250 spesialis, SunMed menyediakan berbagai solusi medis dan bedah yang komprehensif.

Sebagai rumah sakit kuartener, Sunway Medical Centre terkenal dalam pengobatan kanker, penyakit darah, terapi nuklir, transplantasi sumsum tulang, transplantasi ginjal, bedah jantung anak, ortopedi, operasi berbantuan robot, layanan gastroenterologi, neurologi, bedah saraf, jantung dan pembuluh darah, serta layanan khusus untuk wanita dan anak-anak.

SunMed memiliki Pusat Pasien Internasional (IPC) yang didedikasikan untuk memenuhi kebutuhan pasien internasional dengan memberikan bantuan mulai dari janji temu pasien, perkiraan biaya, penerjemah, pengaturan akomodasi hingga logistik transportasi, dan lain sebagainya.


Privilege

  • Diskon 20% untuk:
    • Paket Health Screening
    • Kamar Perawatan Reguler (Suites – Deluxe & Premier, semua kamar single– Standard, Deluxe, Premier, 2 bedded, dan 4 bedded), tidak termasuk ICU, NICU, HDU, atau kamar khusus lainnya.
  • Diskon 10% untuk:
    • Tindakan Gamma Knife
    • Tindakan Brachytherapy
    • Tindakan Robotic Orthopedic
  • Complimentary penjemputan dari Airport/Hotel ke Sunway Medical Centre atau sebaliknya untuk Pasien Internasional

Catatan:

Semua program di atas tidak termasuk biaya dokter/spesialis, semua jasa yang tidak dilakukan Sunway Medical Centre (termasuk di dalamnya layanan pemeriksaan laboratorium dan ambulans)

Syarat & Ketentuan

  • Menunjukkan kartu BCA Solitaire/Prioritas
  • Pembayaran menggunakan kartu BCA Solitaire/Prioritas, kartu kredit BCA, tunai atau transfer
  • Privilege juga dapat dinikmati oleh suami/istri, anak kandung, orang tua dan mertua dari nasabah

Berlaku s/d 30 November 2025

 

Informasi Lebih Lanjut
International Patient Centre
Email: smc.ipc@sunway.com.my
Tel: + 603 74941098

Lokasi
5, Jalan Lagoon Selatan, Bandar Sunway, 47500 Subang Jaya, Selangor, Malaysia